Setelah dipaparkan aplikasi-aplikasi andalan Anak Bangsa edisi pertama, berikut adalah aplikasi-aplikasi lain yang juga tidak kalah berguna seperti aplikasi sebelumnya. Aplikasi-aplikasi berikut merupakan aplikasi yang disponsori dan dibina oleh Telkom Indigo. 
 
10. NUTA pos
Perangkat lunak Kasir Instan yang dapat digunakan sebagai pengganti mesin Cash Register konvensional yang mahal harganya. Cocok untuk bisnis mikro, kecil dan medium di indonesia.
 
11. Sasbuzz
Media pemasaran sosial media yang memberikan layanan analisis pasar. Berbasis aplikasi website, layanan ini berusaha membantu para penjual untuk memasarkan produknya secara lebih tersegmentasi dan sesuai target berdasarkan lokasi dan profil demografi. 
 
12. Pershoenalize
Mencari pernik fesyen seperti sepatu terkadang sangat membingungkan. Terlebih apabila menginginkan barang yang ekslusif dan jarang ditemui. Kalaupun ada, pasti selangit harganya. Untuk menjawab masalah tersebut, situs Pershoenalize berusaha memberikan layanan desain mandiri oleh pelanggan wanitanya. Langsung dari website dan dibuat menggunakan tangan. 
 
13. Infokes
Memahami pentingnya akses informasi kesehatan, Infokes berusaha untuk memberikan manajemen informasi di Indonesia melalui situs kabar tentang kesehatan.
 
14. RUN System
Aplikasi ini merupakan perangkat lunak yang digunakan untuk manajemen bisnis khususnya untuk UMKM yang membutuhkan praktek ERP dengan baik. Aplikasi ini mampu mengatur penjualan, distribusi dan keuangan dalam satu sistem terintegrasi.
 
15. Infiniti
Aplikasi augmented reality berbasis layanan cloud data, yang memungkinkan konten media cetak terkesan lebih “hidup”. Infiniti berusaha menarik perhatian konsumen untuk bisa lebih memahami produk yang dijual melalui teknologi augmented. 
 
16. Amtiss
Menelusuri alur aset keluar masuk logistik perusahaan sering kali memerlukan upaya yang lebih. Meski begitu, hasilnya belum tentu akurat dan baik. Amtiss berusaha memberikan solusinya dengan Applikasi Web & Mobile yang mampu melakukan manajemen asset, termasuk kegiatan inspeksi & survey.
 
17. Venuekita
Mencari ruangan untuk acara dengan skala besar? Pasti membutuhkan banyak waktu untuk melakukan survey dan pemesanannya. Tentu saja hal tersebut sangat merepotkan bagi orang-orang yang memiliki waktu terbatas. Begitu juga dengan pemilik ruangan, mereka kesulitan untuk memasarkan asetnya agar disewa. Akhirnya Venuekita berusaha menjadi penengah dengan cara membuat Portal Pemesanan Ruangan yang menghubungkan antara pemilik dengan pengguna venue secara online. 
 
18. Privydoc.com
Mengarsip, menandatangani dokumen digital terkadang cukup rumit untuk dilakukan, harus mencetak, memrosesnya, kemudian baru discan untuk mendapatkan file digitalnya. Namun kini tidak lagi, Privydoc memberikan solusi berupa aplikasi berbasis situs dan mobile yang mengorganisir tanda tangan dokumen, kontrak, dan surat penting lainnya.
 
19. Decadeco
Mencari barang-barang interior atau dekorasi baru namun tidak memiliki waktu untuk mondar-mandir departemen store ataupun toko interior yang sangat banyak jumlahnya tentu membuat pusing. Decadeco berhasil melihat peluang pasar dari segmen barang interior yang belum banyak dijual secara online. Situsnya menyediakan berbagai produk interior/home dekor, yang telah diseleksi kualitas dan desainnya. Tentunya dengan harga yang bersaing.

Sumber :
Sumber Gambar :

Advertisement Advertise your own
Ads Telkom Indonesia
0 Komentar
Tambahkan komentar dengan Akun GNFI / Facebook
READ NEXT
BACK TO TOP
Sejarah Hotel Berbintang Pertama di Indonesia
Sejarah Hotel Berbintang Pertama di Indonesia
Hotel Indonesia adalah hotel berbintang pertama yang dibangun di Jakarta, Indonesia. Hotel ini diresmikan pada tanggal 5 Agustus 1962 oleh Presiden RI Pertama, Soekarno
Tari Udang Windu: “Rancak, Energik, dan Dinamis...”
Tari Udang Windu: “Rancak, Energik, dan Dinamis...”
Saat saya masih SD saya ingat sering ada sebuah pertunjukkan seni untuk memeriahkan hari-hari penting seperti Hari Jadi Sidoarjo dan Hari Kemerdekaan Indonesia. Jenis
Anggrek Kasut Hijau, Asli Indonesia
Anggrek Kasut Hijau, Asli Indonesia
Anggrek Kasut Hijau kerap disebut juga sebagai Anggrek Paphiopedilum Jawa (Java Paphiopedilum). Anggrek spesies asli Indonesia yang terbatas hidup di Jawa, Bali,
Indonesia Fishery Products In International Cruises
Indonesia Fishery Products In International Cruises
As a nation which borders the sea and dependent on its use for majority of the following state activities, Indonesia is one of the
Merintis Jejak Karir di Amerika
Merintis Jejak Karir di Amerika
Dunia VFX atau Visual Effect rasanya masih  asing di telinga masyarakat Indonesia, mengetahuinya saja belum apalagi bergelut di dunia itu dan tentunya hanya segelintir
Canopy Bridge Kedua di Asia dari Bukit Bengkirai
Canopy Bridge Kedua di Asia dari Bukit Bengkirai
Pemandangan yang indah. Udara yang sejuk. Alam yang indah. Tentu ketiga hal tersebut masuk dalam katagori liburan yang anda inginkan. Di Kalimantan Timur, terdapat