Industri lokal dibidang teknologi terus menggeliat. Produk-produk anak bangsa tidak hanya berkualitas namun mulai mampu berkontribusi memutakhirkan Indonesia. Khususnya alutsista pertahanan Indonesia.

Hal tersebut terkait dengan rencana Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu yang mengatakan Kementerian Pertahanan akan membeli empat unit drone atau unmanned aerial vehicle (UAV) untuk memperkuat jajaran TNI AD.

Empat unit drone tersebut adalah Rajawali 330 buatan industri lokal, PT Bhinneka Dwi Persada (BDP).

Saat ditemui disela pameran kedirgantaraan Singapore Airshow 2016, Ryamizard mengatakan, drone-drone tersebut akan dipakai untuk keperluan misi patroli perbatasan.

“Kami akan menambah jumlah armada drone untuk memantau wilayah perbatasan, salah satunya dengan tipe ini," kata Ryamizard, seperti dikutip dari kompas.com (29/02/2016)

"Drone jelas akan mempermudah operasi surveillance bagi prajurit di lapangan,” kata dia.

Menurut perwakilan dari PT Bhinneka Dwi Persada, drone Rajawali 330 mampu mengangkut beban hingga 10 kilogram.

Untuk kepentingan TNI AD, drone ini bisa dipasangi dengan beberapa pilihan perangkat, seperti electro optical/infra red camera, FLIR (forward looking infra red), hyperspectral camera, atau mapping camera dengan Light Detection and Ranging (LIDAR).

Selain bisa take off dan landing secara konvensional, drone yang hanya membutuhkan landasan sepanjang 60 meter ini juga memiliki kemampuan mendarat di airstrip, pneumatic catapult (dilepas dengan ketapel), car top launcher, dan parachute recovery system.

Tidak hanya drone tipe Rajawali 330, Badan Keamanan Laut (Bakamla) juga membeli drone tipe Rajawali 350 yang bentuknya mirip seperti helikopter dari perusahaan yang sama. 

Drone Rajawali 350 bentuknya cukup besar untuk ukuran drone dan desainnya mengusung rancangan helikopter konvensional, ini wajar mengingat Rajawali 350 nantinya akan dioperasikan di wilayah lautan yang harus menghadapi terpaan angin kencang. Drone ini diklaim mampu melacak pergerakan kapal-kapal kecil di lautan.

Sumber :  Kompas.com
Sumber Gambar :

Advertisement Advertise your own
Ads Telkom Indonesia
0 Komentar
Tambahkan komentar dengan Akun GNFI / Facebook ...
READ NEXT
BACK TO TOP
Perhelatan Musik International Java Jazz 2016 Mengangkat Tema Exploring Indonesia
Perhelatan Musik International Java Jazz 2016 Mengangkat Tema Exploring Indonesia
Java Jazz adalah sebuah acara Musik International yang secara brandnya sudah cukup terkenal.Setiap tahunnya acara Java Jazz selalu ada yang Menarik, selain Musisi - musisi dunia yang akan tampil di acara ini, adalagi hal yang paling menarik di acara ini. yaitu bungkus kemasan acaranya yang disebut dengan Tema Acara.Di tahun
Lewat Hijab, Indonesia Tampil di Ajang Fesyen Internasional
Lewat Hijab, Indonesia Tampil di Ajang Fesyen Internasional
Indonesia yang dikenal sebagai negara yang toleran dan memiliki pandangan global saat ini dianggap sebagai negara yang banyak turut mewarnai dunia. Sebagai negara dengan jumlah muslim terbanyak dunia, muslim Indonesia kerap menjadi panutan dunia dalam berbagai hal. Tidak terkecuali dalam hal fesyen, utamanya fesyen hijab.  Sekali lagi, anak bangsa Indonesia mendapatkan
Ini Dia Aplikasi-Aplikasi Andalan Anak Bangsa (I)
Ini Dia Aplikasi-Aplikasi Andalan Anak Bangsa (I)
Aplikasi digital telah menjadi hal yang tidak terpisahkan dalam kehidupan sehari-hari. Berkat aplikasi juga, berbagai kebutuhan menjadi lebih mudah dan ringkas. Indonesia yang saat ini sedang mengalami bonus demografi dengan jumlah penduduk produktifnya mulai memuncak, membutuhkan inovasi-inovasi baru yang mampu memaksimalkan potensi demografi tersebut. Salah satunya adalah dengan optimaliasi ekosistem
Potensi Kontribusi UKM Tinggi, UKM E-commerce Makin Digarap
Potensi Kontribusi UKM Tinggi, UKM E-commerce Makin Digarap
Saat ini, Menteri Komunikasi dan Informatika akan fokus menggarap pengembangan perdagangan dan transaksi elektronik (e-commerce) pada usaha kecil dan menengah (UKM). "Kita fokus garap UKM, karena potensinya besar," kata Menkominfo Rudiantara di Jakarta, Senin, seusai konferensi pers Indonesia E-Commerce Summit and Expo (IESE).
Heera SKV: Dalam Hidup Selalu Ada yang Bisa Disyukuri
Heera SKV: Dalam Hidup Selalu Ada yang Bisa Disyukuri
Menjadi perempuan bukan alasan untuk tidak berkarya dan berdaya. Itulah prinsip dari Heera SKV, seorang entrepreneur muda yang sukses menjadi Owner & CEO Bursa Sajadah dalam 7 tahun terakhir.Sebagai generasi ke-dua, Heera, begitu ia biasa disapa, membawa Bursa Sajadah sebagai pusat oleh-oleh dan perlengkapan haji/umroh dengan konsep one-stop shopping pertama di Indonesia. Di bawah
Restoran di Bali Ini Masuk Dalam Daftar 50 Restoran Terbaik Se-Asia
Restoran di Bali Ini Masuk Dalam Daftar 50 Restoran Terbaik Se-Asia
Membuka usaha kuliner khususnya dengan konsep restoran tidak pernah mudah. Selain persaingan yang sangat tinggi, setiap restoran juga dituntut mampu untuk memberikan suasana dan kesan baik bagi pelanggan. Upaya yang dilakukan untuk menarik pelanggan tersebut adalah dengan meningkatkan kualitas dan menjaga layanan agar tetap baik. Beberapa lembaga penilaian restoran tingkat