Rio Haryanto pebalap Indonesia menyedot banyak perhatian media dengan kabarnya yang akan mengisi kursi tim Manor Racing di Formula One (F1) pada musim 2016 ini.

Pertanyaan terus berlanjut, apakah Rio akan benar-benar membawa Indonesia tampil di ajang balapan super jet atau tidak. Namun akhirnya pertanyaan itu kini terjawab sudah.

Seperti dikutip dari Telegraph, Rio mendapatkan dukungan sponsor 10 juta poundsterling (Rp 192 miliar) dari perusahaan minyak pemerintah Indonesia, Pertamina, yang memastikan Rio tampil di F1.

Stephen Fitzpatrick, Pemilik Manor F1 seperti dikutip dari Crash memberikan konfirmasi soal kepastian Rio tampil di F1.

"Kami senang untuk mengumumkan jika Rio jadi pebalap yang isi kursi kedua di tim kami. Rio Haryanto sudah membalap di karting sejak usia 6 tahun. Dia sangat hebat baik di dalam atau luar trek. Dia juga tampil bagus di GP2 musim lalu," ungkapnya.

Rio juga dipastikan bakal tampil penuh di 21 seri yang berlangsung pada F1 musim 2016. Ini sekaligus menjadi prestasi yang membanggakan karena Rio menjadi pebalap Asia satu-satunya yang akan tampil di F1.

"Akhirnya saya telah dikabarkan menjadi pebalap F1 dengan Manor. Tanpa adanya dukungan dari semua pihak, saya tidak yakin bisa tampil di F1," ujar Rio di sesi konferensi pers pada Kamis (18/2) sore.

Rio Haryanto bakal langsung terbang ke Barcelona untuk ikuti tes pra musim pertama dengan Manor F1. Dia berjanji bakal tampil lebih maksimal untuk Indonesia.

"Saya janji akan bawa nama Indonesia lebih tinggi lagi," katanya.

Selamat Rio, kibarkan Merah Putih kita di F1 !

Source: Liputan6

Foto : http://brilio.net

Advertisement Advertise your own
Ads Telkom Indonesia
0 Komentar
Tambahkan komentar dengan Akun GNFI / Facebook ...
READ NEXT
BACK TO TOP
Mahasiswa UGM Buat Plastik Biodegradable Dari Limbah Sisik Ikan
Mahasiswa UGM Buat Plastik Biodegradable Dari Limbah Sisik Ikan
Permasalahan limbah plastik terutama kantong plastik telah menjadi masalah kita bersama tidak hanya Indonesia bahkan dunia. Hampir semua orang menggunakan kantong plastik setiap hari untuk berbagai keperluan. Padahal plastik yang sebagian besarnya terbuat dari minyak bumi ini sangat sulit teruraikan dan berbahaya bagi lingkungan. Saat ini, berdasarkan data dari Greeneration,
Inilah Danau Terdalam se-Asia Tenggara
Inilah Danau Terdalam se-Asia Tenggara
Siapa juga yang pernah datang ke sini pasti akan tertambat hatinya. Ingin datang sekali lagi. Begitu indah pesona Danau Matano. Air danau ini betul-betul benung. Saking jernihnya kita bisa melihat dasar danau hingga kedalaman 20 meter. Bagi yang hobi menyelam, bawah air Danau Matano menyajikan petualangan yang tak kalah menariknya. Terdapat
Alhamdulillah, Saya Lahir di Kampung
Alhamdulillah, Saya Lahir di Kampung
Alhamdulillah saya lahir di kampung... Paling tidak selama 15 tahun, saya merasakan tinggal di wilayah pegunungan yang dingin, pohon-pohon menjulang sangat tinggi, hijau, dan asri. Kampung itu bernama Wonosalam, di wilayah utara Kabupaten Sleman di Yogyakarta. Waktu kecil saya sering bertemu dengan kucing hutan (blacan), luwak, bahkan kelinci liar. Saya pernah
Terinspirasi Hewan Tunicate, Mahasiswi Indonesia di Korea Temukan Obat Alami Atasi Gigi Sensitif
Terinspirasi Hewan Tunicate, Mahasiswi Indonesia di Korea Temukan Obat Alami Atasi Gigi Sensitif
Kabar baik datang dari Korea Selatan! Ialah Ekavianty Prajatelistia, mahasiswi S3 asal Indonesia di Pohang University of Science and Engineering (POSTECH), Korea Selatan, yang berhasil menemukan obat alami untuk mengatasi gigi sensitif yang telah terdaftar dalam Korean Patent. Ekavianty Prajatelistia, mahasiswi asal Indonesia penemu obat alami gigi sensitif Penemuan ini terinspirasi dari tunicate, hewan laut yang cukup populer dihidangkan di
Pendap, Kuliner Khas Bengkulu Selera Nusantara Yang Mendunia
Pendap, Kuliner Khas Bengkulu Selera Nusantara Yang Mendunia
Pendap Makanan Khas Bengkulu, www.liputan.swaraunib.comPendap salah satu kuliner khas masyarakat Bengkulu yang mampu bertahan diantara gempuran sajian lezat produk siap saji dari sejumlah kuliner modern saat ini. Karena memiliki cita rasa yang khas, makanan tradisional ini tetap menggugah selera makan terutama bagi yang sudah pernah mencicipinya terutama aroma khas
Dulu Jakarta-Bogor, Kini Sabang-Merauke
VIDEO one day ago