Pianis jazz muda asal Indonesia peraih dua nominasi Grammy Awards, Joey Alexander, dipastikan akan tampil dalam pesta pembukaan ajang penghargaan Grammy Awards ke-58 yang digelar di Microsoft Theater, Los Angeles, AS, pada Senin 15 Feb  mendatang. Dalam pesta pembukaan tersebut, pemilik nama lengkap Josiah Alexander Sila tersebut akan berbagi panggung dengan nomine lainnya yaitu The Fairfield Four and Tasha Cobbs, Highly Suspect, the Mavericks, dan Takacs Quartet.

Namun kini sorotan terhadap Joey dipastikan bertambah ketika pihak The Recording Academy selaku penyelenggara Grammy Awards  mengumumkan bahwa ia akan tampil pula di malam puncak ajang penghargaan musik paling bergengsi di dunia tersebut. Joey Alexander bersama Taylor Swift, Alabama Shakes, dan Miguel adalah nama-nama baru dan terakhir yang ditambah oleh pihak Grammy untuk memeriahkan malam puncak bersama puluhan artis lainnya.

“Peraih tujuh nominasi Taylor Swift akan membuka acara dengan salah satu lagu dari albumnya yang masuk dalam nominasi Grammy, 1989. Peraih empat nominasi Alabama Shakes, peraih dua nominasi Joey Alexander, dan peraih dua nominasi Miguel juga direncanakan tampil di malam puncak,” tulis Grammy melalui rilis pers yang diterima Rolling Stone.

Joey Alexander | capture Youtube.com )
 

Di malam puncak Grammy Awards tersebut, Joey akan berbagi panggung dengan nama-nama besar di industri musik saat ini, di antaranya adalah Adele, Justin Bieber, Kendrick Lamar, Lady Gaga, Rihanna, Skrillex, John Legend, Demi Lovato hingga The Weeknd.

Dengan demikian maka dapat dipastikan Joey Alexander akan tampil di ajang Grammy Awards 2016 sebanyak dua kali. Pada Senin (15/2) siang harinya dia akan tampil di Microsoft Theater untuk pesta pembukaan Grammy Awards dan malam harinya ia akan tampil di malam puncak Grammy Awards yang diselenggarakan di STAPLES Center, keduanya di Los Angeles, AS. Rencananya stasiun televisi CBS akan mulai menyiarkan secara langsung malam puncak ini mulai pukul 8 malam waktu setempat.

Dalam Grammy Awards ke-58, Joey berhasil meraih dua nominasi dalam kategori Best Jazz Instrumental Album untuk albumnya yang bertajuk My Favorite Things dan Best Improvised Jazz Solo untuk lagu "Giant Steps" yang juga diambil dari album yang sama. Nominasi yang diraih Joey menempatkannya sebagai peraih nominasi Grammy termuda sepanjang masa. Bahkan juga berpeluang sebagai peraih Grammy termuda sepanjang masa. Kiprah menakjubkan Joey dalam Grammy Awards ini mendapat sambutan baik dan dukungan masif dari publik tanah air khususnya lewat linimasa Twitter dan Facebook. 

Sumber : Rollingstone. co.id
Gambar utama : NPR.com

Advertisement Advertise your own
Ads Telkom Indonesia
0 Komentar
Tambahkan komentar dengan Akun GNFI / Facebook