GMF Resmikan Hanggar Terbesar di Dunia Buatan Anak Bangsa

Written by Fahmiranti Widazulfia Member at GNFI
Share this
0 shares
Comments
0 replies

Anak usaha Garuda Indonesia di bidang perawatan pesawat, PT Garuda Maintenance Facility (GMF) AeroAsia meresmikan hanggar keempat di area Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Tangerang, Banten. Menurut Arief Wibowo, Direktur Utama Garuda Indonesia, hanggar 4 yang secara keseluruhan dibangun putra putri Indonesia ini merupakan hanggar perawatan pesawat berbadan kecil (narrow body aircrafts) terbesar di dunia dengan kapasitas perawatan mencapai 16 pesawat secara simultan dengan satu bay untuk aktivitas pengecatan pesawat. Sebelumnya, predikat hanggar terbesar di dunia dipegang oleh Turkish Technic di Turki. Luas area hanggar empat adalah 67.022 meter persegi (m2).

hangar

“Kehadiran hanggar empat ini memperkuat posisi Indonesia sebagai salah satu pemain di industri MRO (maintenance, repair, overhaul) yang dapat diperhitungkan, mengingat dalam 20 tahun ke depan, pusat perawatan armada pesawat udara dunia akan bergeser ke wilayah Asia Pasifik seiring dengan tingginya lalu lintas udara di kawasan Asia Pasifik,” ujar Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno saat meresmikan Hanggar 4 GMF di Cengkareng, Senin (28/9).

Disampaikan Rini, hanggar ini akan menjadi potensi GMF dalam meraih dominasi pasar perawatan pesawat di Asia Tenggara. Sebagai salah satu MRO yang diperhitungkan di kawasan, kehadiran hanggar ini dapat menjadi langkah stategis GMF dalam melaksanakan berbagai langkah ekspansi bisnisnya.

“Di tengah pesatnya pertumbuhan dan perkembangan industri penerbangan nasional, hanggar empat membuka peluang usaha dan investasi yang prospektif sehingga dapat mengurangi ketergantungan pemeliharaan pesawat di luar negeri,” katanya.

Peresmian Hanggar 4 GMF AeroAsia (Photo by: Achsel Ahmadshah Suherman)

Peresmian Hanggar 4 GMF AeroAsia (Photo by: Achsel Ahmadshah Suherman)

Dukungan ribuan tenaga terampil yang dimiliki GMF, hanggar empat diharapkan memberikan dukungan optimal bagi maskapai domestik dalam memenuhi standar keselamatan penerbangan dan kemudahan memperoleh pasokan suku cadang.

Rini juga berharap kehadiran hanggar empat GMF akan membuka kesempatan kerja kepada putra-putri bangsa. “Sehingga SDM kita menjadi profesional kelas dunia,” katanya.

Dengan dukungan SDM terampil, kapabilitas dalam pelayanan dan harga yang kompetitif, Rini berharap dapat meningkatkan daya saing industri pemeliharaan pesawat guna mendukung angkutan udara nasional yang aman, andal, dan efisien.

 

beritasatu.com

 
1 comments
  Livefyre
  • Get Livefyre
  • FAQ